Senin, 02 Februari 2009

Registrasi Adsense

"Duit Gampang Dan Cepat Dari Google Adsense Bagi Anda Yang Suka dan Rajin Menulis Artikel"

.Prinsip Dasar

Jika Anda rajin dan suka menulis, maka Anda bisa menghasilkan uang yang banyak karena Google akan memberikan profit sharing (bagi hasil) dengan Anda, jika Anda mencantumkan iklan Google di website yang isinya tulisan Anda.

Website/blog Anda diibaratkan showroom, dimana Anda memberikan ijin pada Google untuk meletakan iklan di website/blog Anda. Setiap kali ada orang klik di iklan tersebut, maka Anda mendapatkan profit sharing dari iklan tersebut. Nilainya tergantung dari keyword/ kata kunci iklan tersebut.

Untuk bisa mendapatkan uang dari sini, maka Anda harus memiliki website. Cara gampang dan gratis untuk mulai memiliki website adalah dengan mendaftar di www.blogger.com

Hanya dalam waktu 5 menit, Anda sudah bisa punya website sendiri. Belum tahu caranya, tidak perlu kuatir, karena saya sudah buatkan video untuk Anda yang ingin punya website gratis dari blogger.com. Klik disini untuk nonton videonya.

Setelah punya website di blogger.com, Anda harus melakukan posting artikel disana. Saya sarankan posting artikel dalam bahasa inggris setiap hari sampai 5 hari. Artikel harus dengan tema yang sama. Misalnya kalau artikel anda tentang Feng Shui, maka setiap hari Anda posting artikel tentang Feng Shui.

. Daftar Google Adsense

Pada hari ke enam, baru lakukan pendaftaran Google Adsense dengan klik disini.

.Isi Data Dengan Benar

.Tunggu Persetujuan

Sekarang Anda harus menunggu sekitar 1 minggu. Jika aplikasi Anda disetujui, maka Anda akan menerima email dari Google.

Setelah menerima email tersebut, loginlah pada website blogger Anda, dan tambahkan elemen Adsense di blog Anda.

.Bantu teman lain

Semoga panduan ini berguna bagi Anda yang ingin segera ikut dalam bisnis online.


 

©2009 Adsense | by TNB